Kamis, 25 September 2014

Tips dan Trik / informasi unik ( dari Hasil Pelatihan yang Saya Dapatkan)


ingin sukses
TRAINING DALAM ARTI LUAS :
1. Mendapatkan wawasan dan ilmu baru guna untuk dipelajari dan dipraktekkan dalam melakukan pekerjaan.
2. Mempertahankan dan meningkatkan ketrampilan yang sudah dikuasai, serta mendorong diri dalam keinginaan untuk selalu mau belajar dan berkembang.
3. Mempraktekkan di tempat kerja & berhubungan dengan orang lain atas hal-hal yang sudah dipelajari dan diperoleh di dalam training.
4. Mengembangkan pribadi dan efektivitas dalam bekerja, serta memberikan inspirasi dan motivasi kepada diri sendiri & orang lain untuk terus belajar dan berkembang. Datanglah ke sebuah training – seminar lebih awal, temuilah beberapa orang, carilah tempat duduk yang baik. Mungkin Anda akan mengetahui kesibukan-kesibukan akhir penyelenggara dalam menyiapkannya, yang bisa memberikan inspirasi jika suatu saat Anda ingin menyelenggarakan sebuah training – seminar. Datang terlambat dan tergesa-gesa bukanlah cara yang baik dalam memulai mengikuti training-seminar.

Rabu, 24 September 2014

Tentang Universitas Muhammadiyah Malang

Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) berdiri pada tahun 1964, atas prakarsa tokoh-tokoh dan Pimpinan Muhammadiyah Daerah Malang. Pada awal berdirinya Universitas Muhammadiyah Malang merupakan cabang dari Universitas Muhammadiyah Jakarta, yang didirikan oleh Yayasan Perguruan Tinggi Muhammadiyah Jakarta dengan Akte Notaris R. Sihojo Wongsowidjojo di Jakarta No. 71 tang-gal 19 Juni 1963.
Pada waktu itu, Universitas Muhammadiyah Malang mempunyai 3 (tiga) fakultas, yaitu (1) Fakultas Ekonomi, (2) Fakultas Hukum, dan (3) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Jurusan Pendidikan Agama. Ketiga fakultas ini mendapat status Terdaftar dari Departemen Pendidikan dan Kebudayaan,Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi pada tahun 1966 dengan Surat Keputusan Nomor 68/B-Swt/p/1966 tertanggal 30 Desember 1966.

Teknologi VR "virtual reality" dalam game.

Salah satu jenis game dalam dunia gaming yang populer yaitu MMO (massively multyplayer online). nah sekarang ada teknologi baru yaitu VRMMO (virtual reality massively mutiplayer online).

        VR adalah user interface yang canggih yang melibatkan simulasi nyata dan interaksi melalui beberapa pancaindra, menjelajahi wilayah-wilayah imajinasi manusia yang belum dipetakan. Maksudnya? Hmm, jadi VR itu adalah teknologi yang berusaha menyatukan dunia virtual (maya) dengan reality (dunia nyata), membuat sebuah interface senyata mungkin di dihadapan kita.

KELEBIHAN JURUSAN MANAJEMEN

motto-jurusan-manajemen


Jurusan Manajemen memang sangat diminati di berbagai perguruan tinggi baik negeri maupun swasta. Menurut data di Perguruan Tinggi Negeri, peminat Manajemen mencapai 1354 peminat dari 49 kursi di PTN tersebut.

Hal ini karena lulusan Manajemen banyak dibutuhkan didunia kerja. Lulusan Manajemen banyak diproyeksikan sebagai staff administrasi bahkan hingga sampai manajer di bidang tertentu. Selain itu, dengan skill yang telah didapatkan, lulusan Manajemen juga bisa dapat berwirausaha dengan mandiri.

SOTO LAMONGAN



lamonganSoto Lamongan berbeda dengan Soto lainnya, Soto Lamongan merupakan soto yang menggunakan Koya atau semacam bubuk bawang putih. Dalam penyajiannya soto Lamongan terdiri dari, nasi, ayam, telur, telur muda atau 'Uritan', seledri, so'un, dan kuah. Ada dua cara penyajian dalam Soto Lamongan, dimana bisa disajikan terpisah antara nasi dan sup nya atau di campur dalam saru mangkok penuh. yang jelas soto khas lamongan ini yang terbaik dikelasnya... kelas? ya kelas sesama soto..... hahahah:D

ilmu komunikasi

Mahasiswa Prodi Ilmu Komunikasi Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) kembali memperoleh pembekalan pra-parktikum. Mahasiswa yang telah memenuhi syarat mengambil mata kuliah praktikum itu diberi orientasi mengenai profesi komunikasi yang akan digelutinya kelak dengan bekal keterampilan teknis yang diperoleh dari laboratorium. Pembekalan berlangsung selama seminggu dimulai Sabtu (20/9) lalu di Laboratorium Komunikasi, lantai dasar UMM Dome.